Sunday, July 31, 2011

Visi Dan Misi MAN Surabaya

VISI

Visi MAN Surabaya adalah terwujudnya masyarakat belajar yang cerdas, trampil dan berprestasi dalam sains dan teknologi berorientasi iman dan taqwa dengan berlandaskan pada nilai-nilai Islam.

Berdasarkan visi tersebut dikembangkan dalam beberapa indikator visi sebagai berikut :
a. Cerdas, trampil dan berprestasi dalam berbagai kegiatan keislaman
b. Cerdas, trampil dan berprestasi dalam mata pelajaran yang berorientasi nilai-nilai Islamiyah
c. Cerdas, trampil dan berprestasi dalam berbagai lomba jurnalistik, karya ilmiah remaja dan karya inovasi serta bidang-bidang lainnya
d. Cerdas, trampil dan berprestasi dalam olah raga dan berkesenian yang berlandaskan nilai-nilai Islam
e. Berprestasi dalam peningkatan skor ( Gains Score Achievement )
f. Memiliki lingkungan belajar yang nyaman, kondusif dan berwawasan Islam
g. Memperoleh apresiasi dan kepercayaan dari masyarakat dan lingkungan
h. Layak jual dan memiliki akses global tanpa meninggalkan nilai-nilai Islam.


MISI

Misi Madrasah Aliyah Negeri Surabaya adalah menyelenggarakan Pendidikan dan Pengajaran, Ekstrakurikuler dan Pembiasaan untuk mewujudkan Kecerdasan, Ketrampilan dan Prestasi dalam bidang Imtaq dan Iptek

No comments: